Lomba Kumcer: Fantastic Writing!
Cerpen atau cerita pendek adalah salah satu produk sastra yang paling laris dan dapat diterima oleh lapisan masyarakat manapun. Terbukti, cerpen menjadi kolom wajib di berbagai media cetak seperti Koran, majalah, tabloid, bahkan bulletin. Apapun segmentasi media tersebut, kolom cerpen selalu ada.
Yogyakarta sendiri menjadi markas para sastrawan produktif. Nama-nama seperti Joni Ariadinata dan Imam Budi Santosa sering menghiasi kolom cerpen di Surat Kabar baik lokal maupun nasional. Hal tersebut menjadi indikasi bahwa kota Yogyakarta adalah tempat yang potensial bagi tumbuh kembangnya sastra, terutama cerpen. Siapapun bisa menulis cerpen. Cerita pendek dengan tema kehidupan sehari-hari yang sangat familiar dengan para pembaca. Kadangpula dalam cerpen terselip kritik sosial dan pergulatan ideologi.
LeutikaPrio, sebagai salah satu penerbit yang berkomitmen memajukan dunia Literasi Indonesia menyelenggarakan event lomba menulis kumcer bertajuk “Fantastic Writing: Terbitkan kumcermu sekarang!!”. Event yang berlangsung mulai 13 Februari-25 Maret 2012 ini hasil kerjasama antara LeutikaPrio dengan Writing Revolution. Nantinya, karya-karya pemenang akan diapreasiasi dalam bentuk buku. Karya pemenang akan diterbitkan secara gratis oleh LeutikaPrio.
Tujuan diadakannya event ini adalah untuk memotivasi sekaligus memfasilitasi generasi muda Indonesia untuk terus berkarya dalam sastra. Sebagaimana kita ketahui, bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai budayanya. Sastra, dan buku, adalah salahsatu produknya. Mari bersama kita pertahankan Yogyakarta menjadi Kota Budaya dan Kota Wisata Buku.
Info lengkap mengenai lomba silakan kunjungi www.leutikaprio.com.
0 komentar: